Menu

Mode Gelap

Motivasi · 22 Nov 2023 16:08 WITA ·

Mengapa Mengantuk Saat Baca Buku?

Ilustrasi ngantuk Perbesar

Ilustrasi ngantuk

Penyebab utama seseorang seringkali malas membaca buku dan ujungnya mengantuk adalah karena pikiran sadar dan bawah sadarnya tidak koheren

Agar tidak terjadi hal demikian, para praktisi banyak menggunakan teknik yang bernama quantum reading.

Quantum Reading adalah teknik membaca cepat dengan pemahaman yang sangat tinggi, sehingga meledakkan potensi diri.

Ini bisa terjadi karena pikiran sadar dan bawah sadar telah koheren.

Selain itu, seringkali telah terprogram di bawah sadarnya sebuah program “setiap kali saya membaca buku, maka pasti mengantuk”.

Nah, bagaimana caranya agar pikiran sadar dan bawah sadar koheren saat membaca buku?

BACA JUGA :  Cara Memuji Anak dari Usia 6 Tahun hingga Kuliah

Pada dasarnya kita semua rajin membaca. Terbukti banyak diantara kita rela dan senang membaca berita gosip, berita politik, atau informasi terkait seks.

Dan hal ini seringkali dilakukan setiap hari. Itu karena pikiran sadar dan bawah sadar kita telah koheren terkait berita atau informasi tersebut.

Saat seseorang mengidolakan sosok artis tertentu dan penasaran dengan gaya hidupnya sehari-hari, maka keadaan ini telah membuat bawah sadarnya mengalami koherensi dengan pikiran sadarnya.

Saat kita membaca buku, maka pikiran sadarlah yang bekerja mencerna isi buku tersebut karena dilakukan secara sadar.

Dan karena perasaan/emosi letaknya di bawah sadar, maka saat seseorang begitu mengidolakan sosok artis itu dan muncul rasa penasaran akan gaya hidupnya.

BACA JUGA :  Ketika Kasih Sayang adalah Segalanya

Keadaan inilah yang membuat pikiran sadar dan bawah sadar koheren. Hal yang sama juga berlaku pada mereka yang gemar dan menyenangi dunia politik.

Atau pada mereka yang begitu penasaran cara efektif memuaskan pasangan. Maka tidak peduli setebal apapun buku tentangnya, akan mudah dilahap sampai tuntas.

Akan beda jika yang dibaca adalah buku ilmiah atau buku-buku lainnya dan tidak hadir sedikitpun perasaan tertarik akan topik pembahasannya

Maka yang terjadi adalah pikiran sadar berusaha membaca dan mencerna isi buku, tapi bawah sadar justru sibuk memikirkan, merasakan, dan melanglang ke hal lain.

BACA JUGA :  Kebiasaan yang Sudah Tertanam Sulit Diubah

Dan karena bawah sadar lebih kuat pengaruhnya dibandingkan pikiran sadar, yang terjadi akhirnya pikiran sadar dibuat melamun, mengkhayal, dan akhirnya mengantuk.

Oleh sebab itu, dalam Quantum Reading terdapat teknik ampuh dan efisien agar membuat bawah sadar kita telah familiar dengan informasi pada sebuah buku terlebih dahulu

Sehingga saat pikiran sadar kita membaca buku, pikiran sadar dan bawah sadar kita koheren dan membuat kita bisa dengan mudah dan cepat menguasai isi buku.

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Tim

Baca Lainnya

Pikiran Bawah Sadar Sembuhkan Berbagai Penyakit

24 Agustus 2024 - 07:54 WITA

Pikiran Bawah Sadar Sembuhkan Berbagai Penyakit

Panduan Praktis untuk Menerima Diri Anda

19 Agustus 2024 - 14:14 WITA

Panduan Praktis untuk Menerima Diri Anda

8 Tanda Bahasa Tubuh Orang yang Tak Menyukai Anda

22 Juli 2024 - 02:36 WITA

8 Tanda Bahasa Tubuh Orang yang Tak Menyukai Anda

Cara Meningkatkan Keberuntungan

16 Juni 2024 - 17:13 WITA

Cara Meningkatkan Keberuntungan

Menjadi Semakin Melimpah

16 Juni 2024 - 17:07 WITA

Menjadi Semakin Melimpah

Menghadapi Rasa Takut

25 Februari 2024 - 16:35 WITA

Rasa Takut (Iluatrasi)
Trending di Motivasi